Bibir kering, akan membuat kita tidak percaya diri ketika sedang bare face. Bibir kering juga membuat apapun lipstick yang kita gunakan tidak menempel dengan baik. Hasilnya pun akan terlihat kurang bagus apabila sedang menggunakan make up. Rasa tidak nyaman juga akan timbul, karena bibir terasa kering dan pecah-pecah. Maka dari itu, menjaga kesehatan bibir juga sangat penting kita lakukan. Apabila kamu memiliki bibir yang kering, ada 5 cara yang bisa kamu lakukan. Berikut adalah kelima cara nya.
- Jangan Menjilat Bibir
Ketika bibir terasa kering, biasanya kita akan berpikir untuk melembabkan nya dengan cara menjilat bibir. Namun ternyata, air liur memiliki enzim yang justru akan membuat bibir menjadi semakin kering dan iritasi. Sebaiknya, hindari kebiasaan menjilat bibir, karena tidak akan membuat bibirmu lembab.
- Jangan Mengelupas Kulit Bibir
Hellosehat.com
Kamu pasti akan merasa risih jika bibir sedang pecah-pecah. Seperti memencet jerawat, kamu pun memiliki rasa ingin sekali mencabut atau mengelupas kulit bibir yang kering. Namun, mengelupas kulit bibir dengan mencabutnya justru akan memberikan dampak luka pada bibir, bahkan berdarah. Hal ini sebaiknya tidak dilakukan. Untuk mengatasi bibir yang pecah-pecah ini lebih baik kamu mengkonsumsi air putih yang banyak, agar terhidrasi dengan baik. Karena air putih memiliki banyak manfaat untuk seluruh anggota tubuh.
- Kurangi Makanan Asin
Genpi.co
Ternyata salah memilih makanan juga bisa berdampak pada bibir kering. Apabila kamu memiliki bibir yang kering, sebaik nya kamu menghindari makanan yang Asin, karena makanan Asin sangat berdampak membuat bibir kering. Lebih baik kamu mengkonsumsi makanan yang mengandung vitamin dan mineral yang bisa membuat bibir lembut dan halus. Kamu juga bisa mengkonsumsi papaya untuk mengatasi bibir yang kering.
- Lakukan Eksfoliasi Bibir
Dari pada kamu mengelupas bibir dengan mencabutnya, lebih baik kamu melakukan eksfoliasi pada bibir. Kamu bisa melakukan eksfoliasi dengan menggunakan scrub bibir, ataupun campuran gula dan madu. Kamu hanya perlu menggosok bibir mu dengan butiran scrub atau gula yang dicampur madu, untuk mengangkat sel kulit mati pada bibir. Tujuan nya, agar bibir mu menjadi lebih halus dan lembab. Serta, warna hitam pada bibir pun dapat terangkat perlahan. Namun, jangan terlalu kencang saat menggosoknya ya, untuk menghindari terjadinya luka pada bibir mu. Setelah itu kamu bisa menggunakan pelembab bibir seperti lip balm untuk membuat bibir lembab setelah eksfoliasi.
- Gunakan Produk Bibir Yang Dapat Melembabkan
Sekarang, banyak sekali produk-produk untuk perawatan bibir yang dapat membuat bibirmu lembab. Seperti lip balm, lip serum, dan lip butter. Kamu bisa menggunakan Kezia Lip Serum yang memiliki kandungan UV Filter dan Peach yang dapat menjadi menjaga bibirmu dari sinaer UV. Ada juga Honey Oil dan Vitamin E yang dapat melembabkan bibir, dan menutrisi bibir. Jangan lupa, pastikan produk bibir yang kamu gunakan sudah BPOM seperti Kezia Lip Serum ini ya.