JANGAN LAKUKAN INI KALAU KAMU BERJERAWAT!

(Pantura.suaramerdeka.com)

 

Hampir semua orang pasti pernah mengalami Jerawat. Jerawat memang sulit dihilangkan dan bahkan bisa meradang serta merah-merah. Sebelum Jerawat kamu semakin menjadi meradang, kamu harus tahu beberapa hal yang tidak boleh kamu lakukan saat kamu sedang jerawatan! Apa sajakah itu? Kamu bisa lihat artikel ini sampai selesai.

 

  1. Jangan Sentuh Jerawat

 

(Lifestyle Okezone)

 

Timbulnya jerawat memang suka bikin kita gemes untuk sentuh atau mencet-mencet jerawat, geregetan karena rasanya pasti mau pecahin jerawatnya karena mengganggu penampilan banget. Akan tetapi, justru ini bisa menyebabkan peradangan loh! Karena bisa saja tangan yang kamu gunakan untuk menyentuh , terdapat bakteri yang nantinya akan menempel pada jerawat kamu. Dan jerawat tersebut nantinya malah akan infeksi dan meradang. Waduh, kamu pasti gak mau kan jerawat kamu makin tambah parah dan malah menghasilkan bopeng? Lebih baik, jangan sentuh-sentuh jerawat dulu ya!

 

  1. Menggunakan Macam-Macam Produk Terlalu Banyak

(popmama.com)

 

Kalau kamu sedang jerawatan, pasti rasanya pengen cepet-cepet pakai produk yang bisa nuntasin jerawat nya. Akibat rasa gak sabaran ini yang bikin kamu jadi coba-coba berbagai macam produk yang terlalu banyak. Padahal, satu produk membutuhkan jangka waktu untuk berproses. Terlalu banyak ganti produk malah bikin jerawat kamu gak memiliki progress dan malah membuat jerawat kamu sulit beradaptasi, alhasil jerawat kamu malah makin parah. Jadi, sebaiknya kamu cukup pakai satu atau dua produk yang menurut kamu memang cocok dan kamu yakini sesuai dengan jenis kulit kamu. Hasilnya memang butuh jangka waktu proses, tetapi setidaknya wajahmu dapat beradaptasi dan jerawat sembuh dengan benar.

 

  1. Malas Membersihkan Gadget

(harpersbazaar.co.id)

 

Tahu ga, berapa banyak bakteri yang menumpuk pada Gadget kamu? Dan setiap hari, kamu selalu pegang-pegang HP dengan tangan yang belum tentu bersih, lalu kamu menempelkan HP kamu saat menerima Telfon. Duh, gak kebayangkan bakteri yang akan menempel pada wajah berapa banyak? Hal ini dapat memperparah jerawat kamu loh! Jadi, sebaiknya jangan malas untuk sering membersihkan Gadget kamu ya, Kezia Squad!

 

  1. Melakukan Eksfoliasi Secara Berlebihan

(stylo.grid.id)

 

Eksfoliasi memang wajib kamu lakukan setiap minggu. Karena dengan melakukan eksfoliasi, sel-sel kulit mati kamu akan terkikis, sehingga, penyerapan skincare kamu lebih optimal. Akan tetapi, apabila kamu melakukan nya terlalu sering, malah akan merusak skin barrier kamu loh, Kezia Squad. Dengan melakukan eskfoliasi terlalu sering, sel kulit kamu akan sering terkikis dan malah menjadi tipis. Alhasil kulit kamu akan sensitif dan rentan mengalami jerawat. Wajarnya, eksfoliasi dilakukan maksimal seminggu dua kali, dan apabila kamu eksfoliasi menggunakan scrub wajah, sebaiknya carilah scrub yang lembut dan tidak kasar.

 

 

  1. Mau Cepat Sembuh Tapi Gak Treatment

 

Untuk menyembuhkan jerawat memang gak mungkin Instan. Butuh waktu yang lama, sampai jerawat nya tuntas. Tetapi, apabila kamu ingin menyembuhkan jerawat lebih cepat dari penggunaan skincare, maka kamu harus melakukan Treatment di Klinik Kecantikan. Karena Klinik Kecantikan mempunyai teknologi canggih yang dapat mempercepat proses jerawat mu kering dan sembuh. Namun, kamu tetap harus bersabar dalam proses nya, karena kamu harus melakukan Perawatan rutin minimal sebulan sekali selama 4 kali berturut-turut, dan dibarengi dengan penggunaan Skincare Anti Acne. Jangan lupa untuk rajin konsultasi dengan Dokter untuk melihat perkembangan penyembuhan jerawat kamu.

 

Jadi itulah beberapa Hal yang tidak boleh Kezia Squad lakukan saat sedang jerawatan.