PENYEBAB KULIT KUSAM

Warna kulit kamu tidak merata? Atau tampak Lelah dan tidak bercahaya? Itu pertanda bahwa kamu memiliki kulit yang kusam loh, Kezia Squad!

  1. Dehidrasi

 

Dehidrasi adalah kondisi dimana kulit terlihat kering dan tidak glowing. Hal ini disebabkan karena kurang nya cairan yang ada di dalam kulit wajahmu. Dengan meminum air putih minimal 2 liter sekali, dapat membantu wajahmu terhidrasi. Ingat, kulit yang kering dapat mempercepat proses penuaan dan membuat pori-pori membesar. Kamu juga perlu rajin menggunakan pelembab, seperti pelembab berbahan dasar gel, untuk mengunci kelembapan di kulit mu. Kamu bisa mencoba Kezia Gel Series nih, Kezia Squad! Pilih yang sesuai jenis kulit mu ya.

 

 

  1. Paparan Sinar Matahari

 

Sinar UV dapat membuat kulit menjadi kusam dan gelap. Jadi, jangan di remehkan ya Kezia Squad. Sinar matahari dapat merusak lapisan kulit dermis mu, dan merusak kolagen yang kamu miliki. Untuk itu, kamu perlu rajin menggunakan sunscreen atau day cream yang memiliki SPF atau UV Filter.

 

  1. Menumpuknya Sel Kulit Mati

Sel kulit biasanya melakukan regenerasi setiap 28 hari. Saat proses regenerasi, sel kulit baru mendorong kulit mati yang kamu miliki ke permukaan kulit. Nah, agar tidak terjadi penumpukan sel kulit mati, kamu harus rajin melakukan eksfoliasi. Eksfoliasi ini harus kamu lakukan minimal satu minggu sekali. Apabila kamu tidak melakukan nya, maka kulit mati mu akan menumpuk dan menyebabkan kulit kusam, serta pori-pori tersumbat. Hal ini bisa berdampak ke masalah kulit wajah lain nya, seperti jerawat.

 

  1. Sering Begadang

Kamu yang sering menonton drakor, film, atau pun baca buku pasti suka begadang di malam hari. Apalagi untuk kamu yang suka mengalami insomnia. Hal ini dapat berdampak pada masalah kulit wajahmu. Di malam hari, tubuh biasanya memproduksi sejumlah kolagen dan keratin untuk menjaga kulitmu. Akan tetapi apabila kamu begadang, produksi kolagen dan keratin ini akan terhalang. Akibatnya, kulit menjadi kusam , tidka segar, dan area bawah mata pun akan menebal.  Jadi, kurang-kurangi begadang nya ya , Kezia Squad.

 

  1. Stress Berlebihan

Terlalu sering mengalami stress bisa berpengaruh pada kesehatan kulit. Stress juga bisa menjadi dampak pada kekusaman. Kulit kusam, biasanya cenderung memiliki komedo, yang dapat menimbulkan adanya jerawat.  Maka dari itu, sebaiknya jangan terlalu banyak stress ya Kezia Squad, selain demi untuk kesehatan tubuh, ini juga demi kesehatan kulit mu loh!

 

Lalu bagaimana cara mengatasi kulit kusam ala Kezia Beauty Clinic?

Kamu bisa mencoba IPL Rejuve, Laser Blackdoll, Infuse Whitening, dan Microjetpeel.  Treatment-treatment tersebut bisa membuat kulitmu tampak cerah dan tidak kusam.

  • IPL Rejuve dengan gel dan sinar IPL nya bisa membuat wajah mu menjadi cerah, Tindakan ini harus dilakukan oleh Dokter, tidak terasa sakit, dan pengerjaan nya kurang lebih selama 30 menit
  • Laser Blackdoll dengan masker karbon serta sinar laser nya dapat membuat kulit mu tampak cerah dan glowing dengan melakukan minimal 4-6x treatment. Tindakan ini harus dilakukan leh Dokter, tidak terasa sakit, dan tidak mengalami masa Down Time. Pengerjaan nya kurang lebih 1 jam.
  • Infuse Whitening dilakukan dengan cara memasukkan cairan whitening kedalam nadi mu dengan menggunakan infus. Tindakan ini bisa dilakukan oleh Dokter ataupun perawat. Pengerjaan nya kurang lebih 15 menit.
  • Microjetpeel dilakukan oleh Beautycian. Treatment ini cocok untuk kamu yang masih pemula dan baru mau memulai treatment. Microjetpeel berfungsi untuk mengangkat sel kulit mati menggunakan alat, treatment ini juga berfungsi untuk mencerahkan dan membantu memudarkan bekas jerawat ringan.  Pengerjaan nya kurang lebih 1 jam , dan tidak ada rasa sakit. Namun, treatment ini tidak bisa dilakukan untuk yang memiliki kulit wajah berjerawat.

Jadi, kamu mau coba yang mana Kezia Squad? Untuk info lebih lanjut kamu bisa menghubungi kontak admin di masing-masing cabang Kezia Beauty Clinic.